BENTUK UPAYA PENCEGAHAN KEKERASAN ANAK DAN PEREMPUAN SERTA MENCIPTAKAN KESETARAAN DALAM KELUARGA HMPS HKI MENGADAKAN ACARA SEMINAR AHWAL SYAKHSIYYAH

Lpm burs@-Tahunan, 16 November 2024 Himpunan Mahasiswa Program Studi Hukum Keluarga Islam (HMPS HKI) mengadakan acara SEMINAR AHWAL SYAKHSIYYAH mengangkat tema "cintai keluarga stop kekerasan bangun kesetaraan" acara ini diisi oleh narasumber Ibu Ririn Anggraeni,S.Tr.Keb PLT KASI PERLINDUNGAN ANAK DP3AP2KB, dan Kak Inaz Indra Nugroho S.H Legal Service staff LBH APIK Semarang. 


Acara ini dihadiri oleh kaprodi Hukum Keluarga Islam yaitu ibu Amrina Rosyada S.H., M.H. Serta diikuti oleh Peserta dari SLTA sederajat Di Jepara dan mahasiswa hukum keluarga Islam R1 dan R2. 


Melihat indeks data dari Kompas. Id di bulan Oktober 2024 yaitu ketakutan masyarakat menjalani pernikahan meningkat serta kasus kekerasan terhadap anak dan perempuan yang masih tinggi. HMPS HKI UNISNU Jepara mengadakan kegiatan Seminar Ahwal syakhsiyah dengan Tema "Cintai keluarga Stop kekerasan bangun kesetaraan"


Tujuan diadakannya acara ini yaitu untuk memberikan pemahaman Pondasi Keluarga yang ideal kepada masyarakat khususnya Siswa SLTA kelas 12 di kabupaten jepara tentang urgensi pencegahan kekerasan terhadap anak dan perempuan dan kesetaraan dalam keluarga agar tercipta Keluarga yang bahagia aman dan nyaman tanpa kekerasan serta ketidakadilan.


Maulida Shufia Farhan, selaku ketua panitia berharap seminar ini dapat menumbuhkan kesadaran dari generasi muda akan pentingnya keluarga yang harmonis, bebas dari kekerasan, dan menjunjung tinggi kesetaraan. Semoga seminar ini dapat menginspirasi peserta untuk turut aktif dalam mencegah kekerasan dalam rumah tangga dan memperjuangkan kesetaraan gender.

0 Comments